SINOPSIS :

Kami menemukan penggalan perkataan menarik dari muridnya, “Di sini ditemukan sedikit lembaran naskah yang  ada di Universitas Islam Muhammad bin Saud di Kota Riyadh dan dari naskah perpustakaan Berlin Barat berupa penggalan referensi yang terpisah dari kitab Zadul Maád, namun bukan merupakan karangan sendiri. Saya letakkan lembaran ini dengan judul Thibbul Qulub.” Bisa dapat disimpulkan bahwasanya kitab Thibbul Qulub ini merupakan sekumpulan surat atau tulisan dari Syekh Ibnu Qayyim yang kemudian di-tahqiq oleh salah satu muridnya sehingga menjadi satu buku utuh yang diberi judul Thibbul Qulub.


Dalam kitabnya ini, Ibnu Qayyim membahas beberapa penyakit hati beserta cara untuk mengobatinya. Maksud penyakit hati di sini adalah dalam artian kerohanian yang meliputi berbagai macam penyakit yang dapat mengganggu hubungan antara manusia dengan Tuhan atau manusia dengan manusia. Contohnya, seperti iri, dengki, marah, syirik, khurafat, dan lain-lain.
Ibnu Qayyim mengumpulkan berbagai macam pokok pembahasan hati dan pengobatan atas penyakit yang menjangkiti hati dengan tepat sehingga buku ini bisa menjadi “konsumsi” utama bagi para pemuda yang sedang mencari jalan menuju Allah. 

Detail
SKU A02016
Isbn -
Stock
Penerbit Anak Hebat Indonesia
Penulis Ibnu Qayyim al-Jauziyyah
Penyunting Nindya Fertikasari
Penerjemah Rofiqoh Setianingsih
Ketebalan 304
Dimensi 14x20 cm
Bahasa Indonesia
Berat : 300 gram

Find Us

Anak Hebat Indonesia © 2024. web by Desktop Site