SOEKARNOKU, SOEKARNOMU, SOEKARNO KITA

Sinopsis:

Perjuangan Soekarno dalam mempertahankan kemerdekaan negara Indonesia memang  tidaklah mudah. Beliau memulai perjuangannya sejak menimba ilmu di Surabaya bersama H.O.S. Cokroaminoto. Soekarno muda sangat rajin mengasah pidatonya. Setelah Soekarno mendirikan perkumpulan politik, beliau meneruskan perjuangan kemerdekaan Indonesia melalui orasi. Meskipun pergerakannya ditentang oleh banyak pihak, Soekarno tetap tegar dan pantang menyerah untuk melepaskan kolonialisme di Tanah Nusantara. Bagaimanakah perjuangan Soekarno hingga Negara Indonesia bias merdeka pada tanggal 17 Agustus 1945?

Keunggulan:

  • Dalam buku ini penggambaran sosok Soekarno disajikan dengan ilustrasi komik dengan bahasa yang mudah dipahami oleh kawula muda. Sehingga, nilai sejarah Bung Karno sebagai presiden pertama Indonesia akan selalu bisa dikenang sepanjang masa.
  • Selain menampilkan kisah hidup Bung Karno, buku ini juga dirancang dengan penyampaian kronologi peristiwa-peristiwa penting dengan runtut.
  • Keheroikan Soekarno dalam memperjuangkan kemerdekaan Indonesia sangat ditonjolkan oleh penulis sebagai sebuah tonggak perjuangan yang memiliki nilai-nilai pembelajaran bagi para pembaca, khususnya pembaca muda. 
  • Penulis juga mengutarakan pikirannya mengenai perjuangan Bung Karno dengan diksi-diksi yang sangat menggugah semangat. Jadi, pembaca akan dimanjakan oleh cerita-cerita yang sangat menarik dalam buku ini.
Detail
SKU 00201
Isbn 978-602-5907-36-4
Stock 100
Penerbit Anak Hebat Indonesia
Penulis Hasna Wijayanti
Penyunting Fani
Ketebalan 192
Dimensi 14x20
Bahasa Indonesia
Berat : 200 gram
Tagar :

Terakhir Dilihat

Find Us

Anak Hebat Indonesia © 2024. web by Desktop Site